Advertisement
Candi Prambanan Masih Tutup, Wisatawan Kecele

Advertisement
Harianjogja.com, KLATEN - Objek wisata Candi Prambanan masih tutup hingga kini. Kendati demikian, sejumlah wisatawan lokal masih sering kecele saat ingin berkunjung di Taman Wisata Candi (TWC) Prambanan.
Meski diumumkan telah ditutup sejak pertengahan Maret lalu, ternyata masih banyak orang yang ingin berkunjung ke tempat bersejarah itu.
Advertisement
Salah satu petugas keamanan Candi Prambanan, Verdiansyah, mengatakan kompleks candi tertutup untuk masyarakat umum, sejak pertengahan Maret 2020-akhir Juni 2020. Penutupan terkait dengan upaya pengelola candi mencegah persebaran virus corona.
"Hari ini masih ditutup. Meski ditutup, ternyata masih banyak yang datang ke sini. Setiap hari, kurang lebih ada tiga orang yang datang ke sini yang berniat berwisata. Berhubung masih ditutup, pengunjung itu harus balik kanan karena kecele. Yang sering kecele itu wisatawan lokal. Sedangkan wisatawan asing tidak ada," kata Verdiansyah, saat ditemui Solopos.com--jaringan Harianjogja.com di kompleks Candi Prambanan, Sabtu (27/6/2020).
Verdiansyah mengatakan pengelola TWC Prambanan tetap memberlakukan protokol pencegahan Covid-19 meski candi dalam kondisi tertutup untuk umum. Hal itu termasuk penyemprotan disinfektan secara rutin di kompleks candi.
"Informasinya, candi segera dibuka. Saat dibuka nanti, protokol pencegahan Covid-19 tetap diterapkan di lingkungan candi. Pengunjung mungkin akan dibatasi. Pembelian tiket dilakukan secara online," kata dia.
Uji Coba Pembukaan Candi
Hal senada dijelaskan General Manager (GM) PT Taman Wisata Candi (TWC) Prambanan, Aryono Hendro M. Hingga sekarang, kondisi candi candi masih tertutup untuk masyarakat umum.
"Besok Senin, pukul 16.00 WIB akan dilangsungkan press conference terkait rencana uji coba operasional," ujar dia.
Selama Maret hingga menjelang akhir Juni 2020, Candi Prambanan memang dalam kondisi tertutup. Di kompleks candi pernah difungsikan sebagai lokasi Tawur Kesanga yang menjadi ritual tak terpisahkan dari Hari Raya Nyepi 2020.
Lantaran berlangsung di tengah pandemi Covid-19, pengelola candi dan panitia Tawur Kesanga waktu itu menyepakati pembatasan jumlah peserta, yakni maksimal 60 orang. Tawur Kesanga saat itu berlangsung di lapangan Wisnu Mandala di kompleks Candi Prambanan, Selasa (24/3/2020).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : Solopos.com
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- 3 Orang Meninggal Dunia di Pesta Rakyat Garut, Dedi Mulyadi Minta Maaf dan Janji Berikan Santunan Rp150 juta per Keluarga
- Rangkaian Kegiatan Pernikahan Anak Gubernur Jabar Dedi Mulyadi Ricuh, 3 Orang Dilaporkan Meninggal Dunia di Pesta Rakyat Garut
- Ada Tambang Ilegal di IKN, Menteri ESDM Serahkan Kasus kepada Penegak Hukum
- Maurene Comey Tak Terima Dipecat oleh Donald Trump Tanpa Alasan yang Jelas
- Permintaan Bebas Bos Pabrik Narkoba Asal Ukraina Ditolak oleh Majelis Hakim PN Denpasar
Advertisement

Nelayan KulonprogoButuh SPBU Khusus untuk Meringankan Ongkos Produksi
Advertisement

Taman Kyai Langgeng Magelang Kini Sediakan Wisata Jeep untuk Berpetualang
Advertisement
Berita Populer
- Harga Pangan Hari Ini, Cabai Rawit Merah dan Bawang Merah Turun
- Cegah Praktik Pungli dan ODOL, Kemenhub Bangun Sistem Elektronik
- Permintaan Bebas Bos Pabrik Narkoba Asal Ukraina Ditolak oleh Majelis Hakim PN Denpasar
- Ini Cara Bedakan Beras Oplosan, Medium dan Premium Versi Bapanas
- Maurene Comey Tak Terima Dipecat oleh Donald Trump Tanpa Alasan yang Jelas
- Puluhan Tersangka Sindikat Judi Online Jaringan China dan Kamboja Ditangkap Bareskrim Polri
- Sampaikan Dupik, Hasto Kritiyanto Tuding KPK Melakukan Rekayasa Hukum
Advertisement
Advertisement