Advertisement
Citilink Berhasil Uji Coba Penerbangan di Bandara Internasional Yogyakarta

Advertisement
Harianjogja.com, KULONPROGO - Citilink Indonesia, maskapai berbiaya rendah (low cost carrier/LCC), sukses menyelesaikan uji coba terbang (proving flight) di Bandara Internasional Yogyakarta (Yogyakarta International Airport/YIA), Kulonprogo.
Direktur Utama Citilink Indonesia Juliandra Nurtjahjo mengatakan proving flight menggunakan rute Bandara Soekarno-Hatta menuju YIA pulang pergi sebagai persiapan maskapai dalam melayani penerbangan komersial perdana dengan rute Jakarta via Bandara Halim Perdanakusuma menuju YIA pada 6 Mei 2019.
Advertisement
"Iya, alhamdulillah kami sudah melakukan proving flight hari ini dan berjalan lancar," kata Juliandra saat dikonfirmasi Jaringan Informasi Bisnis Indonesia, Kamis (2/5/2019).
Dia menambahkan, uji coba terbang tersebut menggunakan satu unit pesawat jenis Airbus A320 tanpa diisi oleh penumpang. Pesawat uji coba tersebut mendarat di YIA pukul 12.10 WIB.
YIA diklaim sudah dapat dioperasikan secara legal menyusul penerbitan Sertifikat Bandar Udara Bandara Internasional Yogyakarta No. 149/SBU-DBU/IV/2019 oleh Direktorat Jenderal Bandar Udara (DJBU) Kementerian Perhubungan sejak 26 April 2019. Sebelumnya, peresmian dan pengoperasian bandara tersebut, yang direncakan pada 29 April 2019, sempat ditunda.
Target peresmian dan pengoperasian YIA tersebut, merujuk pada Peraturan Presiden (Perpres) No. 98/2017 tentang Percepatan Pembangunan dan Pengoperasian Bandara Baru di Kabupaten Kulonprogo, DIY.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber : JIBI/Bisnis Indonesia
Berita Lainnya
Berita Pilihan
- Korban Tewas dan Terluka Akibat Ledakan di Iran Bertambah
- India-Pakistan Memanas, Aksi Saling Tembak Terus Terjadi
- Ancaman Ledakan Bom di Mapolres Pacitan, Densus Disiagakan
- Dugaan Kecurangan UTBK-SNBT 2025, Begini Kata Panitia SNPMB
- 20 Orang terluka dan Rausan Rumah Hancur Dampak Gempak 6,1 Ekuador
Advertisement

Kegiatan Edrek Digelar di Festival Telaga Dondong Gunungkidul, Begini Tujuannya
Advertisement
Advertisement
Berita Populer
- Ganjar Tegaskan Hasto Kristiyanto Masih Aktif Sebagai Sekjen PDI Perjuangan
- Dugaan Anggota Polisi Bekingi Pencurian, Polda Kepri Terjunkan Tim Penyelidikan
- Ancaman Ledakan Bom di Mapolres Pacitan, Densus Disiagakan
- Hamas Ingin Gencatan Senjata di Gaza dengan Pertukaran Tawanan dengan Israel lewat Pertemuan di Mesir
- Ratusan Ribu Pelayat Menghadiri Upacara Pemakaman Paus Fransiskus
- Pemerintah Upayakan Anak-Anak dapat Vaksinasi Lengkap
- Bersiap Menghadapi Era Digital, GP Ansor DIY Luncurkan Ansor Istimewa Bisa
Advertisement
Advertisement