Advertisement

Maluku Utara Diguncang Gempa Magnitudo 5,9

Newswire
Minggu, 06 September 2020 - 10:37 WIB
Bernadheta Dian Saraswati
Maluku Utara Diguncang Gempa Magnitudo 5,9 Foto ilustrasi. - Antara Foto

Advertisement

Harianjogja.com, MALUKU - Pada pukul 08:21 WITA, wilayah Maluku Utara diguncang gempa bumi tektonik. Hasil analisis BMKG menunjukkan gempa bumi ini memiliki parameter update dengan magnitudo M5.9.

Episenter gempa bumi terletak pada koordinat 1,78 Lintang Utara dan 126,64 Bujur Timur atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 121 Km arah Barat Laut Kota Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara, pada kedalaman 59 Km.

Advertisement

Gempa bumi ini turut dirasakan di beberapa wilayah di Provinsi Sulawesi Utara, di antaranya, Kota Bitung, Kota Kotamobagu, Kota Manado dan Kabupaten Kepulauan Sitaro.

Beberapa warga Kota Bitung mengaku merasakan getaran gempa. "Terasa sekali tadi," ujar Angreny, Minggu (6/9/2020).

Baca Juga: Survei LSI: Pilkada Serentak Digelar Saat Pandemi, Hanya 46 Persen Pemilih Datang ke TPS

Begitu juga dengan Hany Sumakul warga Manado yang juga turut merasakan getaran gempa bumi tersebut. "Manado gempa, terasa tadi," katanya

Kepala Seksi (Kasi) Data dan Informasi BMKG Sulut Edward H Mengko mengatakan dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas subduksi Lempeng Laut Maluku.

"Hasil analisis mekanisme sumber menunjukkan bahwa gempa bumi memiliki mekanisme pergerakan naik," kata Mengko.

Baca Juga: Pendaftaran Pilkada Banyak Langgar Protokol Kesehatan, KPU dan Bawaslu Diminta Tegas

Guncangan gempa bumi ini menurutnya turut dirasakan di Ternate, Tidore, Sofifi, Halmahera Barat, dan Halmahera Utara, dengan skala III-IV MMI, Bitung skala II-III MMI, dan di Manado, Siau, Tahuna dengan skala II MMI.

"Hingga saat ini belum ada laporan dampak kerusakan yang ditimbulkan akibat gempa bumi tersebut. Hasil pemodelan menunjukkan bahwa gempa bumi ini tidak berpotensi tsunami dan hasil monitoring BMKG belum menunjukkan adanya aktivitas gempa bumi susulan," pungkas Mengko.

Berita ini sudah tayang di Okezone.com dengan judul "Gempa M 5.9 Guncang Maluku Utara Terasa hingga Manado, BMKG: Pergerakan Naik".

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber : Okezone

Advertisement

Harian Jogja

Video Terbaru

Advertisement

Harian Jogja

Berita Terbaru

Advertisement

Advertisement

Harian Jogja

Advertisement

Advertisement

alt

Catat! Tarif Parkir Kendaraan Bermotor di Lokasi Wisata Wilayah Bantul

Bantul
| Sabtu, 20 April 2024, 12:17 WIB

Advertisement

alt

Kota Isfahan Bukan Hanya Pusat Nuklir Iran tetapi juga Situs Warisan Budaya Dunia

Wisata
| Jum'at, 19 April 2024, 20:47 WIB

Advertisement

Advertisement

Advertisement